Saat anda menggunakan system anda, anda akan menginstall banyak program dimana beberapa diantaranya digunakan setiap hari dan beberapa hanya sesekali. Ketika anda menginstal ulang system anda untuk alasan apapun, mungkin sulit untuk menginstal ulang semua software tanpa melupakan salah satunya walaupun itu sangat jarang digunakan. Jadi, jika anda pernah mempertimbangkan untuk menginstal ulang system Windows anda, maka memiliki daftar semua software yang diinstal pada system anda akan membuat segalanya lebih mudah.
Ada beberapa cara untuk mendapatkan daftar semua software yang diinstal pada PC anda. Jika anda mengakses daftar software yang diinstal dari Control Panel, anda mungkin tidak akan melihat beberapa program dalam daftar, jadi pilih salah satu metode dibawah ini yang anda sukai dan buat daftarnya.
1. Menggunakan Command Prompt
Cara pertama untuk mendapatkan daftar semua software yang diinstal di system anda tanpa menggunakan aplikasi pihak ketiga adalah dengan menggunakan Command Prompt.
- Untuk melakukan itu, tekan Win + R, kemudian ketik cmd dan tekan tombol Enter. Anda juga dapat membukanya dari Start menu.
- Tindakan di atas akan membuka jendela Command Prompt. Disini, copy dan paste perintah di bawah ini dan tekan tombol Enter. Jangan lupa untuk mengubah jalur file setelah /output agar sesuai dengan kebutuhan anda.
- Segera setelah anda menekan tombol Enter, Windows akan menscan system anda dan menyimpan daftarnya dalam bentuk file teks. Anda dapat menemukan file teks di lokasi yang anda masukkan di atas.
- Untuk melakukan itu, tekan Win + R, kemudian ketik PowerShell dan tekan tombol Enter.
- Sekarang, masukkan perintah di bawah ini dan tekan tombol Enter. Jangan lupa untuk mengubah jalur file sesuai kebutuhan.
- Seperti yang anda lihat dari perintah di atas, kita masih menggunakan WMI (Windows Management Instrumentation) untuk mendapatkan daftarnya. Jika anda tidak melihat semua software yang diinstal pada system anda, coba perintah di bawah ini. Sekali lagi, sesuaikan jalur file sesuai kebutuhan.
- Untuk memulai, instal CCleaner jika anda belum melakukannya. Kemudian buka CCleaner dari Start menu.
- Setelah CCleaner dibuka, klik menu Tools yang muncul di panel kiri.
- Jendela ini akan menampilkan semua software yang diinstall di system anda. Untuk mendapatkan daftar, cukup klik tombol Save to text file yang muncul di pojok kanan bawah.
- Tindakan di atas akan membuka jendela Save As. Cukup pilih tujuan dan nama file dan klik tombol Save.